4. Amerika SerikatPopulasi sapi di Amerika Serikat mencapai sekitar 93 juta ekor sapi dan mengisi hampir 9% populasi sapi dunia.
Mempunyai teknologi yang maju, sapi di Amerika serikat dikembangkan dengan sistem range dan pastural.Dengan teknologi yang mumpuni, Amerika Serikat berhasil menyandang sebagai negara produsen daging sapi terbesar di dunia.
Jenis sapi yang banyak dikembangkan di sana sangatlah beragam, seperti Persilangan Brahman, Devon, Braford, Brangus, Santa Gertrudis, Texas Longhorn, Simbrah, Ankole Watusi,5. Uni Eropa
Memiliki populasi sapi sekitar 85,5 juta ekor dan mengisi hampir 8,5 persen populasi sapi di dunia, Negara Eropa berhasil menjadi negara penghasil sapi terbanyak kelima di dunia.Jenis sapi yang dikembangkan di negara Uni Eropa memiliki kualitas yang premium, di antaranya adalah jenis Belgian Blue, Simmental, Limousin, Charolais, Hereford, Beefmaster, Persilangan Brahman.
6. ArgentinaArgentina memiliki populasi sapi sekitar 53.831.000 ekor, hampir 5,4 persen dari populasi sapi dunia ada di Argentina.
Jenis-jenis sapi yang diternakan di Argentina antara lain adalah Braford, Hereford, Shorthorn.Dengan ini Argentina adalah salah satu negara produksi daging sapi terbesar di dunia, dengan rata-rata produksi daging sapi sekitar 2,96 juta ton pertahun. 7. AustraliaNegara terakhir sebagai penghasil sapi terbanyak di dunia adalah Australia, dengan populasi sapi sekitar 23.217.000 ekor, hampir 2,3% populasi sapi di dunia.
Namun, populasi sapi di Australia dikabarkan menurun yang disebabkan oleh musibah kekeringan, kebakaran, dan banjir bandang yang melanda Australia.Jenis sapi yang banyak diternakan di sana adalah Shorthorn, Hereford, Brangus, Belmont red, dan Limousin. Namun, populasi terbanyak diduduki oleh jenis sapi Brahman Cross. ***
Editor : Mangindo Kayo