Hadiri Tablig Akbar IKAPABASKO, Wako Hendri Apresiasi Peran Perantau dalam Kepedulian Sosial dan Kebencanaan

×

Hadiri Tablig Akbar IKAPABASKO, Wako Hendri Apresiasi Peran Perantau dalam Kepedulian Sosial dan Kebencanaan

Bagikan berita
Hadiri Tablig Akbar IKAPABASKO, Wako Hendri Apresiasi Peran Perantau dalam Kepedulian Sosial dan Kebencanaan
Hadiri Tablig Akbar IKAPABASKO, Wako Hendri Apresiasi Peran Perantau dalam Kepedulian Sosial dan Kebencanaan

Ke depan, Wali Kota berharap dukungan dan partisipasi keluarga besar IKAPABASKO terus berlanjut, tidak hanya dalam situasi darurat, tetapi juga dalam mendukung agenda pembangunan dan kegiatan kemasyarakatan di Padang Panjang.

“Kami meyakini, dengan kebersamaan, kekompakan, dan komitmen seluruh keluarga besar IKAPABASKO, berbagai tantangan daerah dapat kita hadapi dan lalui bersama secara bijak dan penuh tanggung jawab,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Umum IKAPABASKO, Chairul Alfi menyampaikan, kegiatan ini merupakan wujud komitmen IKAPABASKO untuk terus menjaga silaturahmi serta memperkuat kontribusi perantau bagi kampung halaman.

Ia menegaskan, IKAPABASKO akan terus hadir dan berperan aktif dalam kegiatan sosial, keagamaan, serta pembangunan daerah, khususnya dalam mendukung pemulihan pascabencana.

“Kami berharap kebersamaan ini menjadi energi positif untuk memperkuat kepedulian sosial dan mempererat hubungan antara perantau dan daerah asal,” ujarnya.

Tablig akbar pada kegiatan tersebut diisi dengan ceramah agama oleh Buya H. Ristawardi Dt. Marajo Nan Batungkek Ameh, yang mengajak seluruh jamaah memperkuat keimanan, persaudaraan, dan kepedulian sosial sebagai fondasi menghadapi berbagai ujian kehidupan.

Kegiatan ini turut dihadiri Bupati Tanah Datar, Eka Putra, jajaran pengurus IKAPABASKO, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, Niniak Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai, serta seluruh keluarga besar IKAPABASKO yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. (*)

Editor : Hamriadi, S. Sos., S. T
Bagikan

Berita Terkait
Terkini