Wako Ramlan Nurmatias Lantik Pejabat Eselon II, Ini Daftarnya

×

Wako Ramlan Nurmatias Lantik Pejabat Eselon II, Ini Daftarnya

Bagikan berita
Wako Ramlan Nurmatias saat melantik pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Bukittinggi. Dok
Wako Ramlan Nurmatias saat melantik pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Bukittinggi. Dok

El Qadri, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, dilantik menjadi Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Tenaga Kerja.

Nauli Handayani, dilantik menjadi Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaann Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana.

Berbeda dari pelantikan tujuh pejabat dilaksanakan di halaman Balaikota, pada Rabu malam nya (12/11/2025), empat pejabat eselon II dilantik, dilakukan di Balairung rumah dinas wako.

Empat pejabat dirotasi itu, Ade Mulyani, yang sebelumnya menjabat Staff Ahli Wali Kota bidang Perekonomian dan Pembangunan, dilantik menjadi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda).

Efryadi, yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, dilantik menjadi Staff Ahli Wali Kota bidang Perekonomian dan Pembangunan.

Syanji Faredy, dilantik menjadi Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial Bukittinggi.

Joni Feri, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dilantik sebagai Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.

Masih ada sejumlah posisi eselon dua yang masih kosong dan saat ini diisi oleh pelaksana tugas.

Akan ada mutasi dan rotasi untuk pejabat eselon dua dan proses lelang pun menjadi salah satu tahapan yang akan dilakukan.

“Masih ada beberapa jabatan yang diisi oleh pelaksana tugas. Akan ada lelang juga dan proses evaluasi tetap berjalan,” tutupnya.

Editor : Irfan Taufik, S. TP
Bagikan

Berita Terkait
Terkini