TANAH DATAR, Bacalahnews - Wakil Bupati Tanah Datar Ahmad Fadly bersama kepala daerah lainnya di Sumatera Barat menyampaikan efisiensi anggaran dari Pemerintah Pusat sangat mempengaruhi program pembangunan di daerah.
Hal ini disampaikan Wabup pada kegiatan Diseminasi Kebijakan Transfer ke Daerah (TKD) 2026 bersama Dirjen Kementerian Keuangan RI, di Padang, Jumat (17/10/2025).
“Berbagai rencana dan program pembangunan di Tanah Datar sangat mempengaruhi dengan pengurangan TKD tahun 2026, karena rata-rata daerah memiliki fiskal dan PAD yang kecil,” ujar Ahmad.
Wabup menyebut Tanah Datar terjadi penurunan TKD 2026 mencapai angka 12,18 persen atau sebesar Rp127,4 Miliar dibandingkan pada tahun 2025.“Selain daerah yang di dorong dengan meningkatkan PAD melalui berbagai potensi yang dimiliki, dikatakan daerah juga bisa memanfaatkan kerjasama dengan PT Sarana Multi Infrastruktur yang merupakan sebuah BUMN yang bergerak di bidang pembiayaan infrastruktur,” ucap Ahmad.
Wabup mengungkapkan saat kondisi efesiensi ini, terus berusaha tanpa kenal lelah untuk mencari berbagai peluang dan kue pembangunan yang bisa diperoleh untuk Tanah Datar.
“Dengan efisiensi anggaran, kondisi pembangunan di Tanah Datar berjalan agak lambat, namun kami terus berjuang untuk mengatasi keterbatasan anggaran ini,” kata Ahmad. (*)
Editor : Hamriadi, S. Sos., S. T