PADANG PANJANG – Semangat peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia kian terasa di Kota Padang Panjang. Karang Taruna Kelurahan Tanah Hitam bersiap menggelar Dendang KIM pada Sabtu (30/8/2025) malam, sebuah kegiatan hiburan rakyat yang dipadukan dengan semangat kebersamaan.Acara yang terbuka untuk masyarakat luas ini menyiapkan beragam hadiah menarik, mulai dari satu unit sepeda motor sebagai hadiah utama, hingga perabotan rumah tangga dan berbagai hadiah hiburan lainnya.
Masyarakat dapat ikut serta dengan membeli kupon seharga Rp10.000 per paket (berisi 4 lembar), yang tersedia di Pos Kelurahan Tanah Hitam, Jalan Bgd. Aziz Chan.Ketua Karang Taruna Kelurahan Tanah Hitam, Rusnal menyebut kegiatan ini lahir dari semangat kebersamaan pemuda dalam mengisi kemerdekaan dengan kegiatan positif.
“Selain menghadirkan hiburan, Dendang KIM juga menjadi wadah mempererat silaturahmi antarwarga dan menumbuhkan semangat persatuan dalam memperingati hari kemerdekaan,” ujarnya.Rusnal berharap kegiatan ini dapat berlangsung meriah dan ke depan dijadikan agenda tahunan Karang Taruna Tanah Hitam.“Kami ingin momentum HUT RI selalu dirayakan dengan cara yang bermakna dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat,” tambahnya.Dengan adanya kegiatan ini, suasana HUT RI di Padang Panjang dipastikan semakin semarak, sekaligus mempertegas peran pemuda dalam menjaga nilai-nilai kebersamaan di tengah masyarakat. (rls/pdp)
Editor : Mangindo Kayo