Kota Bengkulu – Untuk meningkatkan budaya gemar membaca dikalangan masyarakat, maka Komunitas Literasi Cendikia yang beralamat di Jl Beringin No 45 Rt 5/03 Kelurahan Padang Jati, Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu menggelar sosialisasi Gerakanan Gemar Membaca bagi masyarakat, Minggu (13/10/2024).Acara sosialisasi Gerakan gemar membaca ini merupakan implementasi dari amanah yang diberikan oleh Badan Bahasa Kemendikbudristek melalui program Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Riset dan Teknologi dan diikuti 30 orang peserta.
Acara pelatihan ini dibuka oleh Perwakilan dari Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Bengkulu, bapak Tony Hartanto S.Sos sekaligus didaulat sebagai pemateri, dan pemateri lainnya bapak Dr. Syahril,M.Pd .

“Dengan literasi, maka tingkat pemahaman seseorang dalam mengambil kesimpulan dari informasi yang diterima menjadi lebih baik, dapat juga membantu orang berpikir secara kritis dengan tidak mudah terlalu cepat bereaksi dan membantu meningkatkan pengetahuan masyarakat dengan cara membaca” ucap bunda Zurfa.Dirinya juga mengatakan Komunitas Literasi Cendikia menjadi garda terdepan dalam meningkatkan minat baca agar literasi dapat menjadi sebuah budaya yang mengakar di masyarakat dan menjadi sosok figur yang dapat menjadi pengingat berbagai fungsi dan dampak positif untuk menggiatkan budaya gemar membaca di daerah agar lebih optimal lagi.
“Komunitas Literasi Cendikia merupakan sosok yang memiliki inoviasi – inovasi kreatif dalam menjadikan kegiatan literasi menjadi kegiatan yang menarik dan tidak membosankan” ujarnya.Untuk itulah dirinya mengungkapkan gerakan pembudayaan kegemaran membaca adalah suatu usaha nyata dan keteladanan yang memicu masyarakat luas untuk berbuat sama dalam meningkatkan minat baca dan kebiasaan gemar membaca. (Rie)
Editor : Mangindo Kayo