BUKITTINGGI - Bincang-bincang dan silaturahmi Pengurus Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Kota Bukittinggi dengan pemilik Muaro Food Court, H. Chairunnas, Sabtu (18/2/2023), berbuah manis.Wartawan bertugas di Bukittinggi diberi discount 50 persen dari harga makanan dan minuman bila ber belanja di Muaro Food Court.
"Saya khusus berikan discount 50 persen bagi wartawan kota Bukittinggi, karena saya pribadi sudah lama bermitra dengan wartawan. Ini sebagai apresiasi dan rasa terima kasih saya kepada wartawan," ujar Chairunnas.Bincang-bincang dengan pengurus PJS yaitu, Hamriadi, S.Sos., S.T (Ketua), Adjurama Gustijah, S.T (Sekretaris), Alex Armanca JR (Divisi Organisasi) dan Sopian Ahmadi (Anggota), berlangsung penuh keakraban.
Untuk diketahui, Muaro Food Court beralamat di Jl. Sutan Syahrir, Tarok Dipo, Kota Bukittinggi, tepatnya di Depan Wisma Mulia.Bagi masyarakat pecinta kuliner untuk dapat datang menikmati berbagai kuliner khas, termasuk berbagai jenis minuman di Muaro Food Court.
Ketua PJS Kota Bukittinggi, Hamriadi mengapresiasi discount 50 persen diberikan H. Chairunnas kepada wartawan Bukittinggi."Kami wartawan, khususnya dari PJS sangat berterima kasih atas perhatian diberikan, yakni pemberian discount 50 persen oleh pemilik Muaro Food Court, H. Chairrunas," sebut Ham saat dimintai keterangan di Markas Sekretariat Bersama, Jl. Sudirman Lt. 2 No. 64 Kota Bukittinggi. (rls)
Editor : Mangindo Kayo