Bupati Eka Putra Berikan Materi Bagi Mahasiswa Politeknik Negeri Padang

×

Bupati Eka Putra Berikan Materi Bagi Mahasiswa Politeknik Negeri Padang

Bagikan berita
Bupati Eka Putra Berikan Materi Bagi Mahasiswa Politeknik Negeri Padang
Bupati Eka Putra Berikan Materi Bagi Mahasiswa Politeknik Negeri Padang

TANAH DATAR, Bacalahnews - Bupati Tanah Datar Eka Putra memberikan materi di hadapan Mahasiswa Politeknik Negeri Padang (PNP) dimasa orientasi Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), Selasa (13/8/2025).Bupati menyampaikan strategi sukses itu harus tekun, ulet, belajar yang giat, menimba ilmu sebanyak-banyaknya, bangun relasi dan perbanyak pengalaman.

Kemudian, lakukan dengan benar manajemen waktu dengan prinsip 3P, planing, prioritas dan hindari menunda pekerjaan."Kiat sukses juga tak luput dari pemahaman lingkungan, memahami karakter seseorang seperti dosen dan lainnya," ucap Eka.

Bupati menyebut kuliah jangan semata mengejar nilai atau IPK tinggi, namun cari kompetensi dan bagun relasi, tak lupa investasi untuk diri sendiri, rajin membaca buku, kursus dan seminar. Dan, yang tak kalah penting hormati orangtua dan dosen.Bupati menjelaskan terkait tantangan ke depan yang semakin berat, seperti halnya kesenjangan ekonomi, pengaruh globalisasi yang menggerus nilai-nilai budaya, tekanan untuk beradaptasi dengan era digital, kesehatan mental, radikalisme dan minimnya pemahaman lintas budaya.

Direktur PNP Dr. Surfa Yondri menyampaikan jika di Tanah Datar ada kampus PNP yang dulunya Akademi Komunitas yang berlokasi di Kecamatan Lintau Buo.Surfa menyebut sebagai pihak kampus harus berimplementasi dan ikut serta bersinergi dengan pemerintah daerah. (fantau)

Editor : Mangindo Kayo
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini