Wabup Ahmad Fadly Membuka Sosialisasi Rumah Relokasi Mandiri

×

Wabup Ahmad Fadly Membuka Sosialisasi Rumah Relokasi Mandiri

Bagikan berita
Wabup Ahmad Fadly Membuka Sosialisasi Rumah Relokasi Mandiri
Wabup Ahmad Fadly Membuka Sosialisasi Rumah Relokasi Mandiri

TANAH DATAR, Bacalahnews - Wakil Bupati Ahmad Fadly membuka Sosialisasi Administrasi dan Teknis Penghuni Rumah Relokasi Mandiri dan Penerima Bantuan Akibat Bencana Alam Banjir Lahar Dingin, Banjir Bandang dan Longsor, di Aula Kantor Bupati, Kamis (8/5/2025).Wabup berharap peserta sosialisasi mengikuti dengan baik dan penuh perhatian, sehingga semua informasi yang disampaikan narasumber bisa dimengerti.

"Sosialisasi ini sangat penting, karena memberikan informasi tentang administrasi dan teknis tentang pembangunan rumah relokasi mandiri, karena itu diharapkan seluruh yang hadir mengikuti kegiatan sebaik-baiknya," ujar Ahmad.Wabup menyebut pembangunan rumah hunian bagi korban terdampak bencana alam, banjir bandang dan longsor merupakan bentuk komitmen pemerintah kepada masyarakat.

Wabup menyampaikan pembangunan rumah stimulan mandiri ini berdasarkan usulan Pemerintah Daerah kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).Sementara itu, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Tanah Datar Ermon Reflin menyampaikan, penerima bantuan rumah stimulan tersebar di 11 Nagari di 6 Kecamatan, yakni Kecamatan X Koto di Nagari Pandai Sikek sebanyak 16 unit, Paninjauan 7 unit, dan Singgalang 16 unit.

Kemudian Kecamatan Batipuh di Nagari Batipuh Ateh sebanyak 4 unit dan Batipuah Baruah 10 unit. Selanjutnya Kecamatan Lima Kaum di Nagari Parambahan 32 unit, Baringin 4 unit dan Nagari Limo Kaum 9 unit karena rusak berat dan 2 unit rusak ringan. Untuk Kecamatan Pariangan di Nagari Sungai Jambu sebanyak 24 unit. Kecamatan Rambatan di Nagari Rambatan sebanyak 16 unit, serta Kecamatan Sungai Tarab di Nagari Gurun sebanyak 3 unit. (fantau)

Editor : Mangindo Kayo
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini