Bukittinggi, 5 Oktober 2025 — Ketua Dewan Pimpinan Pusat Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPP BKPRMI) H. Nanang Mubarok, SHI., M.Sos menegaskan pentingnya mengembalikan peran remaja ke masjid sebagai pusat pembinaan karakter dan peradaban. Menurutnya, gerakan "Kembalikan Remaja pada Masjid" harus menjadi agenda nasional yang digerakkan secara masif di seluruh Indonesia.
Dalam pernyataannya, Ketua DPP BKPRMI menilai bahwa arus globalisasi dan derasnya pengaruh media sosial telah menjauhkan sebagian besar generasi muda dari nilai-nilai spiritual dan sosial yang berakar di masjid. Oleh karena itu, masjid harus kembali difungsikan tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat pembinaan moral, intelektual, dan kepemimpinan remaja.
“Remaja hari ini adalah pemimpin umat di masa depan. Jika mereka tumbuh jauh dari masjid, maka masa depan bangsa ini akan kehilangan arah spiritual. BKPRMI hadir untuk memastikan masjid kembali menjadi rumah bagi generasi muda,” tegasnya.
Gerakan ini, lanjutnya, tidak hanya menekankan aspek dakwah, tetapi juga penguatan kegiatan kreatif, edukatif, dan sosial yang menarik bagi remaja. Program seperti Remaja Masjid Mengabdi, Masjid Youth Festival, hingga Pelatihan Kepemimpinan dan Kewirausahaan Islami diharapkan menjadi daya tarik baru yang mampu menggairahkan semangat remaja untuk aktif di lingkungan masjid.BKPRMI juga mendorong pemerintah daerah, tokoh agama, serta lembaga pendidikan untuk bersinergi dalam mendukung gerakan nasional ini. Kolaborasi lintas sektor dinilai menjadi kunci agar pesan spiritualitas, moralitas, dan kepemimpinan islami benar-benar hidup di tengah generasi muda.
“Masjid bukan sekadar tempat salat. Masjid adalah ruang membangun karakter, ilmu, dan solidaritas umat. Saatnya seluruh elemen bangsa ikut menggaungkan gerakan ini agar remaja kita tumbuh dengan nilai iman dan tanggung jawab sosial,” tutupnya.
Hal ini disampaikan Ketua DPP BKPRMI saat Seminar Nasional di Istana Bung Hatta, Kota Bukittinggi yang turut dihadiri oleh Gubernur Sumatera Barat, Wakil Wali kota Bukittinggi, Anggota DPD RI, Anggota DPRD RI, Seluruh OKP dan Pemuda Remaja masjid Kota Bukittinggi.
Editor : Mangindo Kayo